VISI : Menjadi lembaga pendidikan keahlian yang unggul, mandiri, dan profesional dalam rangka menyiapkan tenaga kewiraniagaan sesuai tuntutan lapangan kerja.------- MISI : 1. Melaksanakan pendidikan dan pelatihan ketenagawiraniagaan di dalam dan di luar sekolah 2. Mengembangkan media pembelajaran sesuai perkembangan iptek 3. Mengembangkan personality dan profesionalitas siswa, tenaga pengajar, dan tenaga kependidikan -------

Sabtu, Januari 02, 2010

LOMBA KOMPETENSI SISWA 2009

Sejak diselenggarakannya Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Kabupaten Klaten, SMK Muhammadiyah Cawas tidak pernah absen berpartisipasi di dalamnya. Walau sampai saat ini belum mampu menempati posisi puncak, namun posisi di atas rata-rata, selalu didudukinya.
Pada LKS tahun 2009, yang diselenggarakan di SMK Negeri Pedan, tanggal 24 Oktober 2009, pukul 07.30 – 20.00 WIB, SMK Muhammadiyah Cawas Program Keahlian Penjualan mendapatkan rangking 6 (Juara Harapan III) atas nama Susi Setiawati, siswa kelas III.E.

Profil SUSI SETIAWATI
    Anak dari Bp. Suroto yang bertempat tinggal di Palihan-Pakisan-Cawas, yang lahir tahun 1992. Tahun 2004 lulus SD Negeri II Grogol Weru. Tahun 2007 lulus SMP N 3 Cawas. Saat di SD tahun 2002, pernah mendapatkan piala Juara III Lomba Kertangkes Tingkat Kecamatan Weru. Dan dalam LKS Tingkat SMK tahun 2009, mendapatkan Piagam Kejuaraan Harapan III.

Menurut penuturan Susi Setiawati, dibutuhkan waktu kurang lebih 2 minggu untuk persiapan lomba LKS. Persiapan yang dilakukan meliputi seluruh kompetensi produktif penjualan, baik teori maupun praktik. Dan persiapan mental untuk tampil (performance) di arena perlombaan. Meminjam bahasa yang dipakai Pak Bas “Mental Juara”.
Yang menjadikan lebih semangat, kata Susi, ketekunan dan kesabaran dari bapak/ibu guru dalam memberikan pengetahuan dan ketrampilan tambahan. Namun hal ini terkadang, menjadi beban pikiran. “Ini kerja tim, Mbak Susi”, kata-kata Pak Yoto yang selalu diingatnya, yang meringankan beban pikiran tersebut.Bahkan Mbak Ema, peserta LKS program keahlian penjualan tahun 2007, dengan sabar dan tekun memberikan pengalamannya saat ia mengikuti perlombaan.

Berangkat dari sekolahan 07.00 WIB, yang sebelumnya melakukan pengecekan segala perlengkapan yang dibutuhkan. Antara lain : cash register, mesin label harga, mesin timbangan, laptop, bahan-bahan untuk membuat parcel, dan masih banyak lagi. Dan sampai di arena perlombaan, di SMK N 1 Pedan, pukul 07.20 WIB.

Agenda acara lomba :
  1. Pendaftaran ulang dan pemberitahuan ruang perlombaan yang akan digunakan
  2. Pengambilan nomor undian (untuk urutan presentasi)
  3. Pengerjaan soal tertulis (pengetahuan penjualan)
  4. Pembuatan parcel dengan tema hari besar keagamaan
  5. Istirahat dan sholat (bagi yang sholat)
  6. Praktek cash register, timbangan, dan labelling
  7. Pengerjaan soal perhitungan dengan komputer (Ms-Word dan Ms-Excel)
  8. Personal selling tentang : (1) Tugas bagian Kepala Penjualan (2) Tugas bagian Kepala Pembelian)
  9. Promosi product

Setelah proses perlombaan usai, ternyata .... kita di posisi 6 dari 18 peserta. Berpredikat Juara Harapan III.
Semula ya ... gimana gitu. Tapi setelah mendapat informasi bahwa rangking itu meningkat daripada tahun-tahun yang lalu, ya .... Alhamdulillah.
Pesan dari Susi kepada adik-adiknya :
  • Tunjukan SMK MUH CAWAS menjadi sekolah yang faforit bagus mutu, agama & bagus moralnya.
  • Belajar dengan baik, tunjukkan kreatifitas demi kemajuan sekolah
  • Jauhi pergaulan bebas, utamakan sekolah.

Kepada pengelola sekolahan:
  • Mohon senantiasa mengikuti segala perlombaan yang ditawarkan agar sekolahan mengetahui seberapa besar bobot/kemampuan SMK Muhammadiyah Cawas tercinta, baik segi kualitas, kuantitas, serta kreatifitas. Dan agar sekolahan terkenal dengan mutu yang bagus selain dari segi keagamaan.
  • Mohon lebih ditingkatkan dan dikembangkan penerapan model-model pembelajaran yang menarik dan efektif. Sehingga mampu mencetak siswa-siswi yang pandai dan berbudi pekerti yang luhur.

Tambahan informasi :
  • Guru pendamping dari SMK Muhammadiyah Cawas : Bp. Drs. Suharno (Keahlian Akuntansi), Ibu Dra. Sri Suyatmi (Keahlian Administrasi Perkantoran), Ibu Dra. Martini (Keahlian Penjualan), dan Bp. Iwan Setiawan (Teknisi TIK)
  • Jumlah peserta : Keahlian Akuntansi : 21 peserta, Keahlian Administrasi Perkantoran : 17 peserta, dan Keahlian Penjualan : 18 peserta.

Tidak ada komentar:

  © Blogger templates Psi by Ourblogtemplates.com 2008 | Support By Zie

Back to TOP